Gem Indonesia Gelar Inamarine

Gem Indonesia Gelar Inamarine 2023 dan Railwaytech 2023

beritaKUH- Gem Indonesia Gelar Inamarine 2023 dan Railwaytech 2023, kedua pameran ini akan menghadirkan para  produsen komponen, infrastruktur, kontraktor hingga operator dari kedua industri  tersebut. Pameran ini digelar dari tanggal 23 Agustus sampai 25 Agustus 2023 di Jiexpo Kemayoran.

“Pameran yang berskala internasional yang akan mengetengahkan industri perkapalan  dan perkeretaapian dari sudut pandang teknologi, sistem peralatan dan pelayanan yang  menghubungkan para pemasok industri tersebut dan pemerintah serta membuka  kesempatan untuk berpartisipasi dalam proyek-proyek perkapalan dan perkeretaapian  Indonesia” kata Baki Lee selaku Preident Director GEM Indonesia. 

GEM Indonesia berharap dapat turut memberikan  wawasan dan solusi yang tepat untuk kemajuan industri nasional demi terwujudnya  Indonesia Emas tahun 2045. Juga mendukung membangun ekosistem dalam industri maritim dan  perkeretaapian, yaitu suatu sistem yang melibatkan berbagai elemen yang saling  berinteraksi dan berkontribusi dalam pengembangan sektor transportasi laut dan darat di Indonesia. Elemen-elemen tersebut antara lain meliputi pemerintah, regulator,  operator, produsen, penyedia jasa, akademisi, peneliti, dan masyarakat.

Diadakannya pameran tersebut, Indonesia berharap dapat turut memberikan  wawasan dan solusi yang tepat untuk kemajuan industri nasional demi terwujudnya  Indonesia Emas tahun 2045 dan mendukung ekosistem pembangunan di industri transportasi perkapalan dan  kereta api. 

 




Leave a Reply