beritaKUH- Greenhost Boutique Hotel kembali menggelar pameran lukisan, dimotori kembali oleh ALUR, dan bekerja sama dengan Cosmos Street Art Studio, sebuah komunitas lukis yang beranggotakan para seniman lukis jalanan. Bertempat di Green Art Space, merangkul enam seniman lokal Jogja, pameran lukisan yang bertema Street Nature digelar mulai 4 November hingga 8 Desember 2022. Rencananya, pameran lukisan ini akan menghadirkan sebanyak 17 karya lukisan yang dipamerkan dalam pameran lukisan yang khas dengan seni lukis jalanan. Tema Street Nature sendiri memang sarat akan kekhasan dengan seni lukis di jalan, atau art street, yang dapat dimaknai sebagai dua hal. Pertama, Street Nature dimaknai sebagai satu kesatuan “Alam Jalanan”. Bahwa segala sesuatu (apapun) yang berkaitan dengan jalanan; bisa tentang kehidupan orang-orang, jalan berdasarkan fungsi atau bangunan sekitar atau bahkan sebagai ruang publik sebagai alat ukur perubahan zaman. Pembacaan kedua, Street Nature boleh dibaca secara terpisah, yaitu “jalanan” dan “alam”. Bahwa semesta (alam) merupakan inspirasi bagi manusia mencapai hidup ideal, sedang jalan atau jalanan merupakan bukti kemampuan manusia untuk mencapai hidup ideal tersebut.
Adalah Anagard, Homepippa, Wimbo Priharso, R. Bonar ‘Kinky, Ismu, dan Twenty’ DSP, enam seniman yang menampilkan beberapa karya lukisan dalam pameran ini.
Pameran seni lukis ini sendiri digagas oleh ALUR, aset yang dimiliki oleh Greenhost Boutique Hotel sebagai marketing agency di dalam memasarkan pameran lukisan yang akan secara regular diselenggarakan di Green Art Space. Sebagai aset baru yang dimiliki oleh Greenhost Boutique Hotel, ALUR menjembatani para seniman muda dan UKM di bidang ekonomi kreatif untuk memamerkan hasil karyanya ke publik, sekaligus menangani pemasaran hasil karya seni dari hulu ke hilir mulai dari pembentukan strategi pemasaran, hingga transaksi penjualan hasil karya. Nama ALUR sendiri merupakan gagasan dari para founder yang berarti jalan. Sesuai dengan artinya, ALUR ingin memberikan jalan bagi para seniman muda dan UKM di bidang ekonomi kreatif untuk bertemu dengan target market mereka.
Greenhost Boutique Hotel sendiri dipilih sebagai tempat perhelatan pameran lukisan, karena memiliki keselarasan dengan tema yang dipilih. Komunikasi yang terjalin baik juga menjadi salah satu alasan sehingga dapat menciptakan kolaborasi pameran lukisan tersebut.
“Pameran lukisan Street Nature ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan pameran lukisan akhir tahun yang kami adakan di Green Art Space. Sekali lagi, kami bangga dapat mengambil bagian dalam pergelaran pameran yang diadakan oleh Cosmos Street Art Studio dan bersyukur karena bisa terus memperkuat aktivitas pameran lukisan kami dengan aset terbaru kami ALUR. Besar harapan supaya dengan adanya ALUR bisa menjadi wadah untuk menyelenggarakan pameran-pameran dengan karya-karya yang relevan dengan konsep kami di waktu mendatang,” ujar Corporate Marketing Communication Dita Retno.
Pameran Lukisan Street Nature ini rencananya akan digelar di Green Art Space, Greenhost Boutique Hotel dari tanggal 4 November hingga 8 Desember 2022. Untuk informasi detail mengenai pameran lukisan ini, dapat mengunjungi Instagram @greenhosthotel atau menanyakan melalui email di info@greenhosthotel.com.